Sabtu, 25 April 2020

Jika Lupa Password Login EMIS Online

Guru Madrasah
Ada yang mengalami lupa password login EMIS Online? Saat mau login ke aplikasi online EMIS di situs http://emispendis.kemenag.go.id/emis_sdm tidak bisa karena passwordnya lupa. Hanya disapa oleh notifikasi: Nama Pengguna atau Password Salah.

Padahal harus segera melakukan upload data emis hasil backup emis yang waktunya sangat mepet. Atau harus melakukan Verval Satuan Pendidikan melalui layanan Emis SDM dengan waktu yang juga sangat terbatas. Baik upload hasil backup emis maupun Verval satuan pendidikan memang diberlakukan sistem bergiliran dengan jadwal yang telah ditentukan oleh Tim Emis Pusat. Di luar jadwal tersebut, otomatis tidak bisa melakukan upload hasil backup emis maupun VervalSP. Baca: Jadwal Verval SP Emis Pendis.

Ada yang mengalami lupa password login EMIS Online Jika Lupa Password Login EMIS Online


Ternyata lupa password EMIS cukup jamak dan lumrah terjadi. Tidak sedikit rekan-rekan Operator EMIS Madrasah yang mengalaminya. Hal ini mungkin diakibatkan karena aktivitas login ke layanan EMIS yang memang tidak terlalu sering dilakukan. Paling login ke Emis SDM hanya untuk mendownload Formulir Pendataan EMIS dan Aplikasi Desktop Emis, kemudian mengupload hasil backup serta mengerjakan Verval Satuan Pendidikan saja.

Jadi kemudian wajar jika Operator EMIS Madrasah kemudian lupa akunnya. Baik lupa email yang digunakan maupun lupa password.

Ada yang mengalami lupa password login EMIS Online Jika Lupa Password Login EMIS Online


Apa yang Harus Dilakukan Jika Lupa Pasword?

Apa yang harus segera dilakukan oleh Operator Emis Madrasah saat lupa password sehingga tidak bisa login ke situs http://emispendis.kemenag.go.id?

Tidak usah panik!

Cek Email Sudah Benar atau Salah


Pertama yang harus dilakukan oleh Operator EMIS Madrasah adalah mengecek apakah email yang digunakan untuk login sudah benar atau belum. Sudah sesuai dengan email yang didaftarkan sebagai operator madrasah atau belum.

Jangan-jangan saking lamanya tidak membuka situs emispendis, emailnya pun ikut lupa.

Cara mengecek email sudah benar sebagaimana yang didaftarkan adalah sebagai berikut.

Ada yang mengalami lupa password login EMIS Online Jika Lupa Password Login EMIS Online


Jika email yang digunakan benar (sebelumnya sudah terdaftar) maka akan tampil informasi berisi nama operator, email, nama madrasah tempat tugas, dan status pendaftaran. Namun jika kosong, berarti email tersebut salah dan bukan email yang telah didaftarkan.

Atau malah jangan-jangan belum pernah mendaftar sebagai Operator Emis tingkat RA/Madrasah

Jika email benar tetapi tetap tidak bisa login, berarti passwordnya yang bermasalah (lupa).

Minta Reset Password


Jika Operator Emis tingkat RA/Madrasah tidak bisa login sebagai kasus di atas, Operator Emis RA/Madrasah harus meminta reset password ke Operator EMIS tingkat kabupaten/kota.

Tentang prosedur dan persyaratan untuk meminta reset password ke Operator EMIS tingkat kabupaten/kota, tergantung dari masing-masing Penma Kab/Kota. Ada yang mensyaratkan harus membawa dokumene tertentu, namun ada juga yang tidak. Bahkan ada juga yang melayani reset password lewat SMS.

Yang juga harus diperhatikan, selain menjaga agar tidak lupa password saat login Emis online adalah menjaga kerahasiaan akun tersebut. Jangan sampai akun operator emis (Nama Pengguna dan Password) diketahui oleh orang-orang yang tidak berhak sehingga bisa disalahgunakan oleh orang-orang yang tidak bertanggung jawab.

Baca Juga: